Polnya Nikmat Hidayah | Kultum Singkat - KAPAS

Polnya Nikmat Hidayah | Kultum Singkat


Polnya Nikmat Hidayah

السلم عليكم ورحمة الله وبركة ته

Puji syukur kita haturkan kepada Allah SWT yang telah memberikan nikmat serta hidayah-Nya, karena-Nya kita saat ini masih bisa menyelesaikan pekerjaan kita. Nikmat yang begitu banyak sehingga kita tak dapat menghitungnya. Di antara banyak nikmat Allah itu salah satu yang terbesar adalah nikmat hidayah .

Hidayah merupakan pemberian terbesar Allah SWT kepada hamba-Nya berupa islam. Hal ini dikarenakan tidak semua orang diberikan nikmat ini. Hanya orang-orang yang dikehendaki Allah SWT lah yang dapat merasakanya. Selain itu, dengan kita diberi nikmat hidayah berupa islam, maka keadaan kita semakin mulia dan menjadi calon ahli surga.
Adapun beberapa polnya nikmat hidayah adalah sebagai berikut:

1. Dengan diberi hidayah, Allah menunjukan ibadah yang benar.

Sudah kita pahami bahwa tujuan manusia diciptakan tidak lain untuk menyembah kepada Allah. Ibadah yang benar yaitu dengan mengikuti Al-Quran dan Al-hadist. Dalam surat Al-Bayyinah ayat 5 berbunyi:

وما امروا الا ليعبدوا الله مخلصين له الدين حنفاء ويقيموا الصلاة ويؤتوالزكاة وذلك دين القيمة

Artinya : Mereka tidak diperintah kecuali supaya menyembah kepada-Nya lagi condong (dalam kebaikan), dan supaya mereka mendirikan solat dan menunaikan zakat, dan yang demikian itulah agama yang lurus.”

2. Diberi nikmat yang tak ternilai dengan ditunjukan pada jalan yang lurus.

Banyak nikmat Allah yang tak terhitung jumlahnya. Diantaranya ada nikmat hidayah yang tak ternilai harganya.

قل بفضل الله وبرحمته فبذلك فليفر حوا

Artinya: Katakanlah Muhammad : Dengan kefadholan Allah dan rahmatnya (hidayah), hendaklah mereka dengan itu bergembiralah...

3. Menjadikan hubungan dengan manusia menjadi damai dan rukun.

Sudah dirasakan bersama bahwa dengan menetapi islam, Allah menjadikan kita benar-benar rukun dan menyaudara. Sesuai dengan firman Allah dalam Q.S Ali-Imran ayat 103:

واذكروا نعمت الله عليكم إذ كنتم أعداء فألف بين قلوبكم فأصبحتم بنعمته إخوان

Artinya : Dan ingatlah kalian pada nikmat Allah yang diberikan kepada kalian (yaitu), ketika kalian dalam keadaan bermusuhan maka Allah mengumpulkan (mendamaikan) diantara beberapa hati kalian sehingga dengan nikmat (hidayah)-Nya kalian menjadi saudara.

4. Allah memberi banyak pertolongan kepada umat islam.

Sudah terbukti, bahwasanya dengan menetapi agama islam banyak orang menjadi lebih sukses, mulia. Banyak umat islam yang karirnya melonjak, banyak juga yang berprestasi .

يدالله مع الجماعة

Artinya: Tangan (pertolongan) Allah bersama jamaah.(HR.tirmidzi)

Dengan melihat bukti akan pertolongan Allah yang diberikan kepada kita, maka hal itu wajib kita syukuri dan kita banggakan. Oleh sebab itu, kita yang telah dipilih oleh Allah menjadi orang islam sepatutnya bangga dan senang, dan kemudian selalu bersyukur dengan cara menjalani segala perintah-Nya.

Demikian nasehat pendek yang dapat saya berikan, semoga kita selalu dalam lindungan dan diberi hidayah-Nya. Aamiin.

Apabila dari awal kata saya menyinggung atau menyakiti hati anda, saya meminta maaf sebesar-besarnya, dan kepada Allah saya memohon Ampun.

والسلم عليكم ورحمة الله و بركا ته


Penulis : Idam A.Hasani
Editor : Anggi Dwi Kurniawan


Belum ada Komentar untuk "Polnya Nikmat Hidayah | Kultum Singkat"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel